-->

Review City Color Contour Effects On-The-Go Pallete

Wajah yang penuh makeup, walaupun kulitnya bercahaya, bersinar pasti kalau belum ada sentuhan contour dan bronzer powder pasti kurang berdimensi wajahnya. Untuk mereka yang bermuka bulat, chubby, atau rahangnya terlalu tampak dan menonjol, atau hidungnya pengen keliatan mancung, harus banget pakai contour dan bronzer powder. Trus bedanya contour sama bronzer apa sih kak? Kan sama-sama coklat? Untuk kalian yang pengen tahu bedanya contour dan bronzer bisa klik di sini ya..

Kali ini aku mau bahas City Color On-The-Go Contour Pallete. Sesuai namanya, pallete ini dipakai untuk contouring. Tapi nih tapi, di dalam pallete ini ada 6 warna loh. Kira-kira apa aja sih warna yang ada di dalam pallete ini? Yuk disimak.


Di dalam artikel ini, aku mau bahas beberapa poin nih tentang City Color On-The-Go Contour Pallete ini.

  • Packagingnya
  • Deskripsi produk
  • Deskripsi warnanya
  • Bahan-bahannya 
  • Cara pakainya
  • Berat kemasan
  • Harganya berapa?
Mari kita simak pembahasannya di bawah ini.

Packaging
Untuk packagingnya berbentuk kotak transparan yang langsung terlihat isi dalam produknya, tanpa cermin, dengan tulisan CONTOUR EFFECTS ON-THE-GO di bagian bawah depan kotak dan bagian atas kotak tertulis CITY COLOR. Untuk contour memang ya dari City Color menamainya dengan istilah CONTOUR EFFECTS.

Maaf sudah buluk, keseringan dipake buat merias client
Deskripsi Produk
Berikut deskripsi produk dari website resmi City Color.

Contour Effects On-The-Go brings both collections of the famous Contour Effects palette into one essential kit. This palette is an absolute for traveling and is a great space-saver for an everyday spot on your vanity! Having both collections handy allows you to easily mix and match your favorite shades, or blend together for a custom look.

Kira-kira terjemahannya sih gini.. (kalo diksinya kurang tepat harap maklum ya)

Contour Effects On-The-Go menggabungkan kedua koleksi dari pallete terkenal "Contour Effects" ke dalam satu pallete. Pallete ini adalah pallete yang bermanfaat untuk traveling dan sangat menyimpan ruang untuk tempat makeup sehari-hari! Dengan memiliki kedua koleksi pallete dari edisi Contour Effects ini memudahkan anda mix dan match warna favoritmu, atau baurkan bersama ke tampilan seperti biasanya.

Jadi, sepenangkapanku, City Color Contour Effects On-The-Go Pallete menggabungkan 2 pallete andalan dari series "Contour Effects". Selain itu, pallete ini sangat bermanfaat untuk kalian yang biasa bepergian, alias mudah dibawa kemana-mana! Ga makan banyak tempat, muat banget sama pouch makeup kalian, ringan pula.

Deskripsi Warna
Terdapat 6 warna di dalam 1 pallete ini, terdiri dari 2 warna contour, 2 warna bronzer, dan 2 warna highlighter. Semua warna ini punya meaning nih guys, warna atas dari pallete series 1 dan 2. Teksturnya bagus, pigmented, ya bisa dilihat di bawah ya gambarnya. Detail warna contournya kalo aku lebih suka yang pallete series 1 karena yang series 2 warnanya terlalu ashy greyish gitu. Untuk bronzer aku prefer nomer 2 juga karena terlihat lebih warm. Nah, untuk highlighter buat client yang kulitnya sawo matang, pas banget kalau pake highlighter dari pallete series 2. Dan untuk client yang kulitnya kuning langsat cenderung cerah bisa pakai highlighter dari yang series 1 tapi kalo kurang blinding alias kurang berkilau bisa pakai highlighter rekomendasiku. 

Swatch HDR

Swatch with Flash

Swatch without flash
Cara pakai
Ya seperti biasanya aja kalo pake produk yang powder gitu. Pertama, kalian taruh kuasnya di pallete itu warna yang kalian pengen pakai, ditap-tap di atas warna yang kalian pengen, trus diketuk-ketuk biar nggak terlalu jedar warnanya, biar alus hasilnya juga, trus diusap-usapin di bagian yang kalian tuju.

Kalo dari website resminya seperti ini caranya.

Apply contour shade to hollows of cheeks and use to sculpt areas such as your cheekbones or side of your nose. Use bronzer shade around your temples and frame your face to add warmth and dimension. Use highlighter shade to lift your cheekbones and add a glow by applying to the center of your forehead, bridge of your nose, cupid's bow and tip of your chin.

Berat Kemasan
Net Wt. 6 x 0.063oz. / 6 x 1.8g

Harga
Harganya setahun lalu Rp 100.000 tapi sekarang harganya US$ 7.99 atau Rp 105.000

RATING
Kemasan YES YES YES YES
Harga YES YES YES YES
Pigmentasi YES YES YES YES

Buy or not? Buy! Kapan lagi dapet produk 2 pallete dalam 1 pallete sekaligus!
Repurchase or not? Maybe! Karena pengen coba yang lain juga, tapi sebisa mungkin aku pastikan repurchase lagi!!


Next kita move to highlighter ^^

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Review City Color Contour Effects On-The-Go Pallete"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel